Orideknews.com, MANOKWARI, – Wakil Rektor I Bidang Akademik Drs. Sepus M Fatem, S.Hut.,M.Sc menyebut Wisuda Juli 2022 mendatang akan digelar secara tatap muka (offline).
Menurutnya, akan ada rapat untuk menentukan hal tersebut. Namun, dari dinamika dan perkembangan akhir-akhir ini dipastikan wisuda tatap muka, mengingat perkembangan Covid-19 yang telah menurun.
“Nanti akan ada rapat pimpinan. Tapi kelihatannya kalau untuk kuliah kita sudah pastikan di kuliah semester September itu sudah full offline, begitu juga untuk wisuda juga akan full offline dan nanti tinggal diputuskan di rapat pimpinan,” ungkap Sepus kepada Wartawan, Minggu, (19/6/22).
Dia menilai, selama ini kuliah online mahasiswa juga sangat terbatas dari sisi ekonomi, sehingga perlu ada perubahan.
Disisi lain, angka vaksin di Unipa juga terpenuhi sehingga dipastikan kampus kembali normal sehingga suasana akademik terbentuk.
“Aktifitas offline agar terjadi peningkatan prestasi mereka, karena Covid juga memberikan pengaruh terhadap angka prestasi mereka. Tapi juga ke bapak ibu dosen sehingga kita berharap wisuda dan kalau kuliah itu, sudah dipastikan offline 100 persen, wisuda juga offline hanya nanti diputuskan di rapat pimpinan,” ujar Sepus.
Dikatakannya, terkait peserta wisuda, pihaknya masih melakukan perpanjangan batas waktu ujian, sehingga dipastikan hampir sekitar 200 sampai 300-an wisudawan mengikuti wisuda.
“Prediksi saya begitu, kita belum dapat angka pastinya karena ujian, seminar masih berlangsung ditiap fakultas tapi asumsi hampir sekitar 300-an yang akan diwisuda di periode 2 besok di bulan Juli 2022,” tambah Sepus. (ALW/ON).
